Soal tematik kelas 1 tema 6. Hai sahabat pena pengajar ! Bagaimana kabarnya hari ini? Pada kesempatan kali ini Kak Edy akan mengajak sahabat untuk belajar bersama tentang soal kelas 1 tema 6. Namun sebelum kita ke contoh soal tak ada salahnya kita mengingat kembali KD apa saja yang dipelajari pada tema ini.
Dalam soal tema 6 kelas 1 semester 2 ini terdiri dari beberapa subtema dan juga muatan pelajaran. Dan berikut ini beberapa subtema pada tema ini:
- Subtema 1 Lingkungan Rumahku
- Subtema 2 Lingkungan Sekitar rumahku
- Subtema 3 Lingkungan Sekolahku
- Subtema 4 Bekerja sama menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan.
Contoh soal tematik kelas 1 tema 6 revisi 2018
Contents
Dan berikut ini beberapa contoh soal ulangan kelas 1 sd tema 6, di antaranya:
1.Lambang sila kedua dari Pancasila adalah ….
a. rantai
b. bintang
c. padi dan kapas
2. Dafa menjatuhkan pensil Nafisah. Maka Dafa harus ….
a. marah
b. minta maaf
c. pura pura tidak tahu
3. Berikut ini yang bukan termasuk manfaat dari kerja bakti adalah ….
a. hidup jadi rukun
b. lingkungan bersih
c. badan jadi lelah
4. Berikut ini yang tidak termasuk kalimat ajakan adalah ….
a. Maaf saya tidak bisa ikut kerja kelompok
b. Mari kita bersihkan kelas kita ini !
c. Ayo kita pergi ke perpustakaan
5. Kalimat pemberitahuan memberi informasi yang berupa kejadian …
a. rekayasa
b. nyata
c. imajinasi
6. Hidup di desa yang penuh pepohonan membuat udaranya semakin …
a. kotor
b. panas
c. segar
7. Urutan bilangan dari yang paling besar adalah ….
a. 28, 27, 30, 26, 29
b. 30, 29, 28, 27, 26
c. 30, 29, 27, 28, 26
8. Hasil dari 34 + 48 adalah ….
a. 72
b. 73
c. 82
9. 35 adalah …. puluhan + …. satuan
a. 3 dan 5
b. 3 dan 8
c. 5 dan 3
10. Saat squat jam terdiri dari … macam gerakan.
a. 2
b. 3
c. 4
Soal Tematik Kelas 1 Tema 6 Subtema 1
11. Berolahraga secara rutin membuat badan kita menjadi ….
a. tetap sakit
b. selalu lelah
c. tetap sehat dan bugar
12. Saat guling depan maupun belakang sebaiknya dilakukan di atas …
a. matras
b. tanah pasir
c. jalan raya
13. Berikut ini yang termasuk contoh karya seni 3 dimensi adalah ….
a. lukisan
b. poster
c. ppatung
14. Cepat atau lambatnya ketuukan lagu sering dinamakan ….
a. intonasi
b. tempo
c. interval
15. Angklung dimainkan dengan cara ….
a. dipukul
b. digoyang
c. dipetik
Selain soal dalam bentuk pilihan ganda kami juga akan membagikan soal dalam bentuk isian, di antaranya:
1.Perturan dibuat untuk …..
2. Lambang sila kelima Pancasila adalah ….
3. Klaimat yang menjelaskan cara melakukan sesuatu dinamakan kalimat ….
4. Mari kita senam bersama sama!
Kalimat di atas termasuk kalimat ….
5. Kalimat pembanding yang sesuai untuk melengkapi pernyataan di bawah ini adalah ….
45 …………………… dari 54
6. Hasil dari 91 dikurangi 28 adalah ….
7. Sebelum olahraga seharusnya kita …..
8. Posisi badan sebelum senam adalah ….
9. Sanggar tari merupakan tempat untuk berlatih ….
10. Agar bisa menari dengan luwes maka perlu rajin ….
Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 1 SD
Nah, itulah sedikit contoh soal tematik yang bisa kami bagikan. Sebenarnya kami sudah menyediakan beberapa paket soal untuk tema 6 ini. Berikut ini alamat soal tersebut.
- Soal tematik kelas 1 tema 6 subtema 1 revisi 2017
- Soal tematik kelas 1 tema 6 subtema 3 kurikulum 2013
- Soal tematik kelas 1 tema 6 subtema 4 revisi 2018
- Download soal tematik kelas 1 sd
- unduh soal kelas 1 semester 2 lengkap di sini atau klik di sini [ New ]
Nah, itulah beberapa link dan alamat untuk soal soal yang kami janjikan di awal.
Kunci Jawaban Soal Tematik
Bagi sahabat yang menginginkan kunci jawaban dan juga pembahasan dari soal di atas bisa melihat di video di bawah ini. Mungkin paket soal yang kami tawarkan belum sempurna. Namun kami berharap bisa bermanfaat dan bisa membantu sahabat dalam belajar. Sekian pembahasan kita tentang Soal tematik kelas 1 tema 6.